Task Manager Windows Tidak Dapat Dibuka

Task Manager Windows Tidak Dapat Dibuka - Bila komputer anda mengalami masalah Task Manager tidak bisa di ampilkan dan pada saat anda menekan CTRL + ALT + DEL,dan muncul pesan yang bertuliskan " Task Manager Has been Disable by Your Administrator",itu berarti DWORD value dalam regedit yang bernilai 0 (nol) sudah di ubah menjadi 1 (satu).


Untuk mengembalikannya ikuti langkah-langkah berikut :

  • Lakukan pembersihan virus pada komputer anda terlebih dahulu,sampai system pada komputer anda benar-benar tidak terjangkit virus.
  • Masuk regedit.Caranya ketik regedit pada run menu, caranya klik start - run kemudian ketik regedit dan tekan Enter atau klik OK.
  • Klik menu Edit kemudian pilih Find dan ketikkan kata DisableTaskMgr
  • Jika sudah menemukan yang dimaksud tersebut,ubahlah Value data DisableTaskMgr dengan cara double klik pada kata DisableTaskMgr dan ubah angka 1 (satu) menjadi 0 (nol) dan tekan ENTER atau klik OK dengan maksud agar Task Manager di enable kan.
  • Tutup regedit dan coba tekan CTRL + ALT+ DEL